CO-ZONE

Hai!Beberapa hari yang lalu, saya mengikuti kompetisi UI/UX Designer pertama saya dalam Event Telkom Design Challenge & Design Talkshow 2021. Berikut Mini Portofolio project ini
COZONE (Aplikasi Maps Tracking Virus)
Aplikasi ini mempunyai fungsi utama sebagai maps tracking virus di masa pandemi ini. Fitur utama yang saya tunjang disini adalah GPS Maps untuk mengetahui seberapa beresiko kita terkena virus jika pergi ke suatu tempat. Dari aplikasi ini , kita dapat mengetahui rute teraman saat berpergian ke suatu tempat. Rute teraman ini berdasarkan banyaknya orang yang positif COVID-19,orang yang mempunyai gejala COVID-19 dan orang yang mengumpul pada setiap Kilometer di setiap riwayat perjalanan kita. Selain itu terdapat fitur Real Time Warning tentang banyaknya orang yang positif virus COVID-19 dan mempunyai gejala COVID-19 di sekitar kita.Bagaimana kita mengetahui seseorang terkena COVID-19 melalui apps ini?Dalam aplikasi ini, Setiap pasien yang mempunyai gejala COVID-19 ,Positif Covid-19 , Pendataan Swab dan Vaksin Akan didata oleh pihak rumah sakit agar terdeteksi pada aplikasi ini menggunakan Nomor Telepon dan NIK pasien. Pasien juga wajib untuk mendownload aplikasi agar pihak rumah sakit dapat melakukan update ,memberikan hasil Swab, dan memantau kondisi kesehatan pasien.

More by Elsa Yolanda Sitanala

View profile